Bupati Rokan Hulu Lepaskan Keberangkatan 446 JCH Rohul Ke Pekanbaru

Bupati Rokan Hulu Lepaskan Keberangkatan 446 JCH Rohul Ke Pekanbaru

Sebanyak 446 Jemaah Calon Haji (JCH) Asal Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) Riau, yang tergabung dalam Kelompok Terbang (Kloter) 18 dan 20 Embarkasi Batam, Sabtu (20/7/2019) pagi, diberangkatkan menunju Embarkasi Antara Pekanbaru. Prosesi Pelepasan JCH Asal Rohul ini berlangsung penuh Penuh Haru.

Pelepasan JCH Asal Rohul Ke Embarkasi Antara Pekanbaru ini digelar di Masjid Agung Islamic Center Rohul. 466 JCH Asal Rohul ini dilepas Bupati Rohul H. Sukiman serta dihadiri  Kapolres Rohul AKBP Hasyim Risahondua, Sekda Rohul H. Abdul Haris  S. sos Msi, Serta kepala Dinas Badan Dan Kantor di lingkungan Pemkab Rohul. Pelepasan JCH Asal Rohul ini juga dihadiri ribuan keluarga jemaah yang sudah memadati Masjid Agung Islamic Center sejak Subuh hari.

Bupati Rohul H. Sukiman dalam Sambutanya mengapresiasi tingginya antusias masyarakat Rohul dalam berhaji, dimana hal itu menjadi gambaran ketaatan masyarakat Rohul dalam menyempurnakan keimanannya dan juga gambaran masyarakat Rohul adalah masyarakat yang mapan Secara ekonomi.

Dia berpesan kepada JCH Asal Kabupaten Rokan Hulu agar senantiasa menjaga kesehatan, serta persatuan dan kesatuan selama melaksanakannya ibadah haji hingga kembali ke tanah air dengan status sebagai Haji Mabrur. 

"Kita tahu disana ada jutaan umat seluruh dunia yang menjalan ibadah haji, saya pesan jangan satu sama lain harus saling jaga, Hal -hal kecil seperti Shal identitas daerah jangan sampai lupa memakainya karena itu menjadi identitas kita disana," ujar Sukiman.

Sukiman mengharapkan, JCH Asal Rohul tidak lupa mendo'akan Masyarakat Rohul untuk selalu dilimpahi keberkahan dan kesejahteraan Sehingga menjadi masyarakat Baldatun Thoyibatun Warabbun Ghofur.

"Secara Pribadi saya juga minta do'a supaya tetap diberikan kesehatan, umur panjang sehingga, saya dapat maju lagi pada Pilkada 2020 Mendatang," Harapnya. 

Sementara itu, kepala Kementrian Agama Kabupaten Rokan Hulu H. Syahruddin Msy menjelaskan, dari 451 JCH Asal Rohul termasuk TPHD yang sebelumnya dijadwal berangkat, hanya 466 JCH Asal Rohul yang di pastikan berangkat. Sementara 5 JCH dipastikan batal berangkat karena Sakit dan mengundurkan diri.

"446 JCH ini akan diangkut menggunakan 11 Bus Pariwisata yang anggaranya ditanggung Pemkab Rohul. Sebelum masuk Embarkasi antara pada hari minggu 21 Juli pukul 9 pagi esok, Seluruh jamaah akan di inapkan terlebih dahulu di dua hotel di Pekanbaru untuk beristirahat." kata Syahruddin

Setelah JCH masuk Embarkasi Antara Pekanbaru lanjut Kakan Kemenag, JCH Rohul kemudian bakal menjalani Rangkaian Pemeriksaan  kesehatan, Pembagian Uang Riyal, Gelang, Paspor dan X-Tray dan Persiapan lainya sebelum di berangkatkan ke Bandara SSK II untuk diterbangkan ke Batam.

" Pada Tanggal 22 Juli pukul 2 dini hari Seluruh JCH akan diterbangkan dari SSK II Pekanbaru menuju Bandara Hang Nadim Batam dengan menggunakan pesawat Lion Air yang biayanya ditanggung Pemprov Riau," Jelas Syahruddin.

Sesampainya di Batam, JCH menunggu jadwal keberangkatan ke tanah suci yang rencananya akan diterbangkan ke Jeddah pukul 10 pagi dengan menggunakan pesawat  Saudi Arabian Airlnies.


Selamat Datang Diwebsite Resmi Kabupaten Rokan Hulu , Website ini Merupakan Bentuk dari Keterbukaan Informasi Kabupaten Rokan Hulu . Segala Informasi Yang ditayangkan merupakan informasi yang Valid. Jika Ada Permasalahan dalam Penayangan Silahkan Hubungi Pihak Pengelola Diskominfo Rokan Hulu