KI Provinsi Riau: Serahkan SAQ Monev Tahun 2022 ke PPID Utama Diskominfo Rohul

KI Provinsi Riau: Serahkan SAQ Monev Tahun 2022 ke PPID Utama Diskominfo Rohul

ROKAN HULU - Menindak lanjuti surat dari Komisi Informasi (KI) Provinsi Riau Nomor.005/KIP-R/212 tgl 12 juli 2022 tentang penyerahan SAQ tentang Keterbukaan Informasi Publik Tahun 2022.Ketua Komisi Informasi Provinsi Riau serahkan SAQ monev tahun 2022 ke Diskominfo Rohul sebagai PPID utama kabupaten Rohul bersama kabupaten Kuansing yang di laksanakan melalui vidcon di aula vidcon Diskominfo Rohul yang dibuka oleh asisten I Setda Rohul Fathanalia Putra Selasa, (16/07/2022)

Sedangkan untuk penilaian Self Assesment Questionaire (SAQ) untuk pemeringkatan keterbukaan informasi kali ini PPID Utama Kabupaten Rokan Hulu bertekad untuk dapat meraih peringkat penilaian dengan predikat anugerah sebagai “Daerah Informatif”

Sebagai PPID Utama Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Rokan Hulu (Rohul) juga adakan asistensi dan oendampingan dalam memenuhi data dukung kuisioner SAQ Monev keterbukaam informasi tahun 2022 kepada 8 badna publik yg menjadi objek penilaian  yg di pandu oleh komisi informasi.

Dalam sambutannya Asisten I Fathanalia putra mengatakan adanya keterbukaan informasi publik sangat membantu masyarakat dalam memperoleh informasi tentang setiap kegiatan yang di laksanakan oleh pemerintah kabupaten maupun pemerintah desa.sehingga keterbukaan kepada masyarakat berjalan sebagai mana mestinya.

"saya sangat mengapresiasi dengan adanya keterbukaan informasi di setiap PPID kabupaten sampai ke desa,dengan begitu informasi itu jelas di sampaikan ke pada masyarakat"ungkap Fathanalia

Sementara itu kepala dinas kominfo Rohul H.Syofwan S,os yang di dampingi Kabid IKP Rudy fadrial,S,os M.si  berterimakasih karena telah di percaya untuk memfasilitasi acara penyerahan SAQ Monev 2022 dari Komisi Informasi (KI) Provinsi Riau, dan juga mengapresiasi kepada Bupati Rohul H.Sukiman terhadap pelayanan Desa yang semakin membaik.

"saya sangat berterimakasih kepada KI provinsi dan juga mengapresiasi Bupati dengan semakin membaiknya pelayanan publik baik dari kabupaten sampai  ke desa-desa sehinga masyarakat lebih mudah memperoleh informasi"jelas kadis kominfo

Tambah H.Syofwan lagi di tahun ini PPID Kab. Rokan Hulu dapat mencapai hasil yg optimal yakni mendapat predikat sebagai “Daerah Informatif dan penghargaan khusus untuk Bapak Bupati Rokan Hulu dalam Keterbukaan Informasi Publik

Giat penyampaian SAQ tahun 2022 merupakan rangkaian dari kegiatan dari penilaian atau pemeringkatan keterbukaan informasi badan publik yang di mana badan publik itu adalah organisasi atau instansi yang menggunakan APBD dan atau APBN

Rudy fadrial menambahkan dalam pelaksanaan operasionalnya, kategori peringkat keterbukaan informasi terdiri dari empat kategori pertama,kurang informatif, kedua cukup informatif, ketiga menuju informatif, keempat daerah informatif.

"pada tahun 2019 kita mendapatkan predikat cukup informatif pada tahun 2020 tidak dapat peringkat Kemudian pada tahun 2021 kita langsung melonjak ke peringkat menuju informatif  Insyaallah dalam tahun ini kita bisa mendapatkan sebagai Kabupaten dengan kategori daerah informatif" terang kabid IKP

Terangnya lagi, dalam melaksanakan tugas dan fungsi kewenangan pemerintahan di bidang urusan komunikasi dan informatika,persandian dan statistik.

Di waktu yang sama komisioner KI provinsi Tatang mengatakan Komisi Informasi Provinsi di wajibkan melakukan pemantauan kepada badan publik di setiap kabupaten Kota se provinsi Riau terutama kepada pelayanan publik yang menerima APBD dan dana hibah dari Pemerintah Daerah sehingga memudahkan masyarakat mendapatkan informasi.

"KI juga selalu mengadakan sosialisasi dan edukasi kepada setiap PPID kabupaten kota yang belum faham dalam menggunakan PPID terkait tentang keterbukaan informasi Publik"terang tatang

Tambah tatang lagi,badan publik wajib menghadirkan informasi setiap saat sehingga masyarakat  mengetahui apa yang di lakasanakan setiap PPID dan di tahun 2022 tercatat monev yang telah di isi oleh PPID kabupaten kota dan desa se Riau telah mencapai sebanyak 212.

Acara di hadiri oleh delapan badan publik Basnaz Rohul,KPU,KONI,PMI,BUMD, PPID desa pematang berangan dan PPID desa Rambah Tengah Hilir.(DES/MC/kominfo)

 


Selamat Datang Diwebsite Resmi Kabupaten Rokan Hulu , Website ini Merupakan Bentuk dari Keterbukaan Informasi Kabupaten Rokan Hulu . Segala Informasi Yang ditayangkan merupakan informasi yang Valid. Jika Ada Permasalahan dalam Penayangan Silahkan Hubungi Pihak Pengelola Diskominfo Rokan Hulu